Depok, 31 Januari 2025 – Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H, Yayasan Tarbiyah Qalbu Indonesia menggelar Santunan Akbar dan Doa Bersama Anak Yatim & Dhuafa di kantor yayasan yang berlokasi di Kelurahan Sukatani, Kecamatan Tapos, Kota Depok.
Acara ini dihadiri oleh anak yatim dan dhuafa binaan Qalbu Peduli. Selain mendoakan para donatur yang telah berbagi rezeki, kegiatan ini juga diisi dengan pemberian santunan berupa uang saku, nasi box, serta paket sembako bagi yatim dan dhuafa.
“Kami ingin menjadikan momen 1 Muharram ini sebagai ajang untuk mempererat kepedulian sosial dan berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan. Semoga doa dari anak-anak yatim dan dhuafa ini membawa keberkahan bagi para donatur yang telah mendukung kegiatan ini,” ujar perwakilan Qalbu Peduli.
Acara berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan. Anak-anak yatim dan dhuafa tampak bahagia menerima santunan dan perhatian dari para donatur. Doa bersama pun dipanjatkan agar para dermawan yang telah berbagi diberikan keberkahan dalam rezeki, kesehatan, serta kesuksesan dalam kehidupannya.
Qalbu Peduli terus berkomitmen untuk menghadirkan lebih banyak program kemanusiaan dan mengajak masyarakat luas untuk ikut serta dalam gerakan berbagi. Dengan dukungan para donatur, diharapkan program-program sosial ini dapat terus berjalan dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi mereka yang membutuhkan.



















